Mandalapos.co.id, Tasikmalaya – Sebanyak 23 SD Negeri se-Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, mengirimkan siswa-siswi terbaiknya untuk mengikuti ajang Pekan Ketrampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) tingkat Kecamatan Puspahiang, Sabtu (27/4/2024) di SDN 01 Puspahiang.
Ketua Kelompok Kerja Guru PAI Kecamatan Puspahiang, Muplihah Hayati, mengatakan kegiatan ini digelar sebagai ajang menseleksi siswa yang terampil dalam bidang pendidikan agama islam di tingkat kecamatan, untuk kemudian akan mewakili sekolah dan kecamatannya dalam Pentas PAI tingkat kabupaten
Menurut Muplihah, terdapat 8 materi lomba yang diikuti oleh para peserta Pentas PAI Kecamatan Puspahiang yakni, pidato, MTQ, tahfidz, kaligrafi, qosidah, LCT, kesempurnaan solat berjamaah, dan adzan.
“Kegiatan ini 1 hari selesai, karena pakai durasi jadi tidak terlalu panjang, paling lama 10 menit 1 peserta.” ujarnya.
Lebih lanjut Muplihah menerangkan, pemenang Pentas PAI Kecamatan Puspahiang selanjutnya akan mewakili kecamatan di Pentas PAI Kabupaten. Para peserta terpilih itu, tentunya akan mendapatkan pembinaan khusus dari pihaknya.
Muplihah pun berharap kegiatan dapat berjalan lancar dan sukses, ia juga memotivasi para peserta agara senantiasa menjaga sportivitas saat mengikuti lomba.
“Ajang ini sebenarnya bukan lomba tetapi seleksi, selain itu agar mereka (siswa) bisa mengukur kemampuan atas apa yang telah mereka pelajari di sekolah, dan untuk harapannya ketika anak berprestasi mereka akan dapat nilai yang pasti bermanfaat bagi dirinya, bagi sekolah, dan kecamatan,” pungkasnya. *
*YAHYA