Mandalapos.co.id, Natuna — Bekerja sama dengan TNI-Polri, Pemkab Natuna menggelar kegiatan percepatan vaksinasi booster bagi ASN, Selasa, 15 Maret 2021.
Kegiatan yang diikuti oleh ASN dari 8 OPD Pemda Natuna itu terbagi menjadi 2 tempat, yakni di pendopo gedung Sekretariat Daerah dan Kantor BKPSDM.
Tak hanya menyediakan vaksinasi booster, Tim Vaksinator dari Puskesmas Ranai, PKM Polsek Bunguran Timur, dan TNI AL juga menyediakan vaksin dosis 1 dan 2.
Bupati Natuna bersama Kapolres, Dandim 0318, dan Ketua Komisi 1 DPRD Natuna, juga terpantau hadir meninjau langsung kegiatan vaksinasi ASN di pendopo Setda Natuna.
Di sela peninjauannya itu, Bupati Natuna Wan Siswandi, mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh Forkopimda Natuna yang turut mensukseskan vaksinasi dosis 1 dan 2, dan kali ini Booster.
“Kalau kita bersama-sama, insya Allah kita bisa sukseskan vaksinasi Boster ini,” ungkap Wan Siswandi.
Wan Siswandi berharap seluruh masyarakat Natuna juga melaksanakan vaksinasi dosis 3 untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari serangan covid-19, khususnya varian Omicron.
Ditemui terpisah, Plt Kepala Dinas Kesehatan Natuna, Hikmat Aliansyah, mengatakan kegiatan vaksinasi untuk ASN sudah beberapa kali dilakukan. Hanya saja, sebut Hikmat, untuk melaksanakan vaksinasi Booster, Pemda Natuna terbentur dengan edaran bahwa jarak antara dosis kedua dengan ketiga minimal 6 bulan.
“Tetapi dengan perubahan edaran, sekarang sudah boleh minimal 3 bulan. Jadi kita undang ASN, kita buat jadwal (booster),” terangnya.
Lanjut Hikmat mengungkapkan, saat ini vaksinasi Booster di Kabupaten Natuna masih sekitar 20 persen. Dirinya menilai, hal itu disebabkan karena sebelumnya terdapat edaran soal jarak antara vaksin 2 dengan vaksin 3 minimal 6 bulan.
“Dan kita lihat masyarakat sudah mulai berkurang minatnya untuk booster. Tetapi Bupati bersama TNI-Polri terus menghimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi booster, agar mereka kebal dari covid-19,” pungkasnya. ***Zubadri