Padangsidimpuan – Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan (PSP) Kanwil Kemenkumham Sumut, Indra Kesuma, memberikan hadiah dan penghargaan kepada sejumlah warga binaan permasyarakatan (WBP) yang telah berhasil memenangkan perlombaan pembinaan kepribadian dan kerohanian, Sabtu (18/12/2021) pagi.
Pemberian hadiah itu, sekaligus menandai ditutupnya perlombaan yang meliputi berbagai kategori di antaranya lomba musabaqoh tilawatil Quran (MTQ), lomba azan dan ceramah agama, bagi WBP yang beragama Muslim serta lomba lagu rohani maupun cerdas cermat Al Kitab bagi WBP yang beragama Nasrani.
“Perlombaannya sendiri telah digelar sejak pertengahan November 2021 lalu,” ungkap Kalapas didampingi jajarannya saat ditemui wartawan di Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kanwil Kemenkumham Sumut.
Dalam kesempatan itu, Kalapas mengucap terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada panitia pelaksana lomba, jajaran Lapas, serta WBP yang turut menyukseskan kompetisi tersebut. Menurut Kalapas, perlombaan tersebut sangat positif untuk diadakan guna mengisi masa-masa pidana WBP di dalam Lapas.
“Kegiatan seperti ini merupakan salah satu kegiatan yang positif guna mengisi hari-hari bagi WBP dengan melakukan hal-hal yang berguna terutama di bidang keagamaan,” terangnya.
Kepada para WBP pemenang lomba, Kalapas berpesan agar jangan menilai dari nominal hadiah yang diberikan. Namun, ia mengingatkan ke seluruh WBP Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kanwil Kemenkumham Sumut terkhusus yang memenangkan lomba, agar dapat mengambil hikmah dan manfaat dari kegiatan tersebut.
“Walaupun dimasa pandemi Covid-19, kami telah melihat perjuangan para warga binaan untuk meraih prestasi terbaik. Kami berharap, semangat juang yang telah ditunjukkan warga binaan ini dapat diterapkan dalam menjalani pembinaan di Lapas, sehingga semangat untuk membenahi diri tidak pernah padam,” harap Kalapas.
Sebelumnya, Kepala Seksi Pembinaan Narapidana/Anak Didik dan Kegiatan Kerja, Efrida Sri Mulyana, mengaku bersyukur karena serangkaian kegiatan perlombaan yang digelar telah berjalan aman, tertib, dan efektif. Efrida yang juga Ketua Panitia Perlombaan juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Kalapas sehingga kegiatan tersebut berjalan lancar.
Terpisah, salah seorang warga binaan yang berhasil memenangkan lomba, AFL (46), mengucapkan terimakasih dan sangat mengapresiasi Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan terselenggaranya perlombaan itu. Menurutnya, upaya Kalapas dan jajaran menggelar perlombaan itu memberi dampak yang baik bagi WBP.
“Lomba ini adalah wujud upaya dari Kalapas dalam pembinaan kepada kami. Pembinaan yang telah diberikan kepada kami, pastinya sangatlah penting untuk nanti ketika kami kembali lagi ke masyarakat,” sebutnya.
Laporan : M Reza Fahlefi