Mandalapos.co.id, Natuna – Pada Januari Tahun 2022 mendatang, Pemerintah Kabupaten Natuna akan melakukan rotasi dan mutasi jabatan eselon II dan III.
Demikian Bupati Natuna Wan Siswandi, menegaskan hal itu dilakukan murni untuk kepentingan kemajuan daerah bukan karena adanya kepentingan politik.
Hal itu juga selaras dengan target kepemimpinan baru di Kabupaten Natuna, yang dinakhodai Bupati dan Wakil Bupati Natuna, Wan Siswandi dan Rodhial Huda di periode pemerintahannya.
“Contohnya pembangunan jalan di PU, 5 tahun kedepan jalan sudah selesai semua. Di Perkim, Gedung DPRD itu target harus diselesaikan, jika tidak ada target dan tidak bergerak sama sekali maka itu akan menjadi evaluasi,” ujar Wan Siswandi ketika melantik sejumlah Pegawai Negeri Sipil dalam Jabatan Fungsional, di Gedung Wanita, Jalan Batu Sisir, Ranai pada Kamis (30/12).
“Ada tujuan dan target serta sasaran yang harus dicapai dimasa kepemimpinan kami, maka perlu penyatuan persepsi, tujuan dan pandangan antara pimpinan dan bawahan, sehingga apa yang menjadi target pembangunan kami kedepan dapat tercapai,” tambahnya.
Selain itu, Siswandi juga menjelaskan pelantikan itu seharusnya di awal tahun bukan di pertengahan ataupun di akhir tahun, hal ini tentunya akan berdampak pada pertanggungjawaban pada jabatan itu sendiri.
“Yang bekerja siapa, yang bertanggungjawab siapa, makanya kita akan mulai di Januari 2022,” ujarnya. ***Alfian