Waspada! Penipuan Mengatasnamakan Kasat Lantas Polresta Probolinggo Roni Faslah

0
906

Mandalapos.co.id, Probolinggo –  Perkembangan teknologi tidak selalu berdampak positif, salah satu dampak buruknya yakni pemanfaatan teknologi untuk penipuan dan kejahatan siber lainnya.

Seperti dialami Kasat lantas Probolinggo Kota AKP Roni Faslah baru-baru ini. Dirinya dikagetkan dengan nomor WhatsApp yang mengatasnamakan dirinya menghubungi rekan-rekan dekatnya untuk menawarkan bisnis menggiurkan maupun meminjam uang.

Untuk meyakinkan korbannya, bahkan pelaku penipuan juga menggunakan foto profil wajah AKP Roni Faslah lengkap dengan namanya.

Kepada mandalapos, Kasat Lantas Probolinggo Kota AKP Roni Faslah, memastikan nomor tersebut bukan miliknya. Dirinya juga menghimbau kepada masyarakat untuk waspada dengan modus penipuan mengatasnamakan orang lain, yang menawarkan bisnis ataupun iming-iming uang pinjaman.

Menurut Kasat Lantas, penipuan mengatasnamakan dirinya ini diketahuinya dari rekannya di Malang.

“Ada temen dari Malang WhatsApp ke saya, apa komandan ganti nomor baru ? Saya jawab tidak. Saya tanya ada apa ya mas, terus dia kirim chat (penipu) nya,” ungkap Kasat Lantas. ***yul

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini