Mandalapos.co.id, Probolinggo — Salah satu cobaan yang sangat nyata bagi orang yang berpuasa di Bulan Ramadhan adalah banyaknya ragam menu kuliner.
Tak jarang, mata kita dibuat khilaf melihat banyaknya jenis makanan menggugah selera, dijajakan di pinggir-pinggir jalan. Mulai dari jenis makanan ringan seperti kue dan gorengan, hingga menu makanan berat yang siap mengenyangkan perut.
Tetapi bagi Anda yang tinggal di Probolinggo dan ingin makan berbuka puasa yang nikmat nan hemat. Mandalapos merekomendasikan tempat makan bernama Warung Purnama.
Terletak di Alun-alun depan Stasiun Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo. Warung ini menyediakan menu makanan seperti bebek goreng, ayam goreng, lele, burung dara dan juga tempe penyet.
Harga yang ditawarkan oleh warung makan milik Suwadi ini terbilang murah. Untuk sepotong bebek goreng lengkap dengan lalapan, nasi dan sambal hanya dipatok Rp20 ribu saja.
Namun, Anda harus datang awal jika ingin berbuka puasa di warung ini. Pasalnya menurut Suwadi, warung yang mulai buka sejak pukul 16.00 hingga 23.00 WIB ini, kerap ramai di waktu jam berbuka puasa.
Warung Purnama ini pun dikenal enak racikan sambalnya, seperti diakui salah satu pelanggan bernama Bunadi.
“Saya awal buka warung ini sudah langganan makan di sini. Sambalnya enak segar, karena baru diulek saat ada pembeli. Kalau warung lain umumnya sambalnya sudah siap,” ungkapnya. ***yul