Mandalapos.co.id, Natuna — Pemerintah Kabupaten Natuna melalui Dinas Lingkungan Hidup menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan penilaian Adipura, Rabu ( 24/8) pagi di ruang rapat kantor Bupati.
Adipura sendiri adalah sebuah penghargaan bagi kota di Indonesia sesuai kategori kota, yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan, di mana kegiatan ini merupakan program nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup.
Memimpin rakor tersebut, Sekda Natuna, Boy Wijanarko menyampaikan, bahwa rapat persiapan ini merupakan bagian dari langkah pemerintah untuk lebih memperhatikan kebersihan dan pengelolaan sampah.
” Ini menjadi tugas bersama untuk melakukan berbagai persiapan. Namun juga menjadi bahan evaluasi terkait pengolahan sampah di lingkungan Kabupaten Natuna serta kebersihan lingkungan. Rapat ini bukan hanya untuk persiapan penilaian Adipura namun juga menjadi perhatian kita bersama untuk sama-sama menjaga lingkungan yang bersih dan sehat,” tutur Boy.
Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup Natuna, Ferizaldi, mengatakan bahwa penilaian Adipura merupakan tanggung jawab multisektoral yang tidak hanya pemerintah yang bekerja, tapi juga instansi terkait , komunitas, dan masyarakat.
” Jadi dalam pengawasan ini akan melakukan penilaian terhadap instrumen pengawasan kinerja pemerintah dalam menyelenggarakan pengolahan sampah dan ruang terbuka hijau, dalam mewujudkan kualitas lingkungan hidup yang bersih, teduh dan berkelanjutan” jelasnya .
Lanjut Ferizaldi menyampaikan, secara umum tim penilaian akan menilai tempat-tempat umum yang banyak dikunjungi oleh masyarakat.
” Tim penilai akan menilai kebersihan secara keseluruhan, mulai dari bandara, pelabuhan, ruang publik, ruang terbuka hijau, dan tempat lainya yang dianggap strategis, termasuk penilaian wilayah permukiman dan penilaian air bersih,” terangnya.
Ferizaldi juga menjelaskan bahwa selain penilaian fisik juga akan ada penilaian non – fisik. Dalam penilain non fisik meliputi struktural kelembagaan dan program yang di rencanakan dalam pengolahan sampah dan kebersihan secara berkelanjutan. Termasuk dalam pembinaan komunitas pemerhati lingkungan dan bank sampah.
Dalam diskusi tersebut ada beberapa hal yang menjadi fokus pemerintah dalam persiapan penilaian Adipura, di antaranya :
- Mapping wilayah penilaian oleh DLH yang selanjutnya akan dilanjutkan dengan gotong royong masal.
- Masing masing instansi, sekolah dan Dinas dapat memperhatikan kebersihan kantor dan pengolahan sampah.
- Menguatkan fungsi komunitas pemerhati lingkungan dan bank sampah.
- DLH menghubungi instansi terkait yang menjadi target penilaian.
- Penertiban Pasar Tradisional.
- Pembuatan video pendek terkait pengolahan sampah dan pengurangan penggunaan plastik.
- Penyusunan Perda Pengolahan sampah dan kebersihan lingkungan.
***Zubadri