Mandalapos.co.id, Anambas — Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tarempa, menggelar kegiatan Bakti Kesehatan dalam rangka memperingati HUT ke-77 TNI AL.
Komandan Lanal Tarempa, Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf, mengatakan, kegiatan Bakti Kesehatan yang digelar berupa khitanan massal dan pengobatan gigi secara gratis bagi masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas, khususnya di wilayah Kecamatan Siantan.
“Khitanan ada 25 anak ikut, kemudian kita ada pengobatan gigi, targetnya ada 30 orang, ” jelas Danlanal, Selasa (6/9).
Menurut Danlanal, kegiatan Bakti Kesehatan ini digelar serentak oleh seluruh jajaran TNI AL se-Indonesia.
“Kita ingin meraih Rekor MURI khitanan massal terbanyak dan pengobatan gigi terbanyak,” ungkapnya.
Selain menggelar Bakti Kesehatan, Danlanal mengatakan pihaknya juga akan menggelar beragam kegiatan lainnya, seperti program laut bersih, ketahanan pangan, nonton bareng, dan kegiatan puncak pada Senin mendatang.
Kegiatan tersebut kata Danlanal, sesuai arahan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) bahwa seluruh jajaran TNI AL di daerah harus membangun diri sendiri agar bermanfaat bagi masyarakat sekitar. ***Yahya