Mandalapos.co.id, Anambas – Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kepulauan Anambas , Tony Karnain, meminta agar pengawasan terhadap pelajar di luar jam sekolah untuk diperketat. Hal ini menyikapi banyaknya pelajar yang berkeluyuran hingga larut malam.
“Tentu kita Disdik ingin siswa dilakukan pengawasan ketat. Di luar jam sekolah itu sudah menjadi tanggung jawab orang tua,” ujar Tony, Sabtu (10/9).
Tony mengatakan, pihaknya juga melakukan sosialisasi kepada guru-guru di sekolah, agar mengimbau orang tua siswa untuk mengawasi anaknya terutama saat jam belajar malam.
“Waktu rawan jam belajar malam itu dari jam 18;00 sampai jam 21;00, jadi kita minta anak-anak tidak diberi kebebasan berkeliaran. Jika ada kegiatan di luar, harus ada pendampingan orang tua,” pesannya.
Lanjut Tony, Disdikpora dan sekolah tidak dapat mengawasi para siswa selama 24 jam. Sehingga peran aktif orang tua dalam mengawasi anaknya sangat penting.
“ Selama ini kita liat kurang pendampingan dan pengawasan orang tua. Bahkan keluar sampai larut malam pun ada yang tidak dicari,” ungkapnya.
Selain peran orang tua, dia juga meminta kesadaran para siswa untuk menggunakan waktu muda mereka secara baik dan efektif. Para Siswa diharapkannya bisa fokus dalam menggapai cita-cita. ***YAHYA