Mandalapos.co.id, Anambas — Kelompok nelayan budidaya Desa Liuk, Kecamatan Siantan Tengah, Kepulauan Anambas, mendapat bantuan berupa kawat bubu gulung sebanyak enam gulung.
Bantuan yang bersumber dari Dana Desa Liuk itu dibagikan pada Sabtu (17/12) di pelabuhan Desa Liuk.
Kepala Desa Liuk, Saipul, mengatakan tujuan pemerintah desa menggelontorkan bantuan kepada kelompok bernama ‘Sunuk Kepung’ itu, agar perekonomian para nelayan yang tergabung dalam kelompok tersebut semakin meningkat.
Ia berpesan, agar penerima bantuan bisa memanfaatkannya sesuai dengan aspirasi yang disampaikan ke pemerintah desa.
“Jangan sampai tidak digunakan, apalagi sampai dijual,” pesannya.
Saipul juga berharap, di tahun anggaran berikutnya ia dapat memberikan kembali bantuan untuk masyarakat maupun nelayan. Hal itu dilakukan agar perekonomian masyarakat desa meningkat.
****YAHYA