Mandalapos.co.id, Anambas — Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Wan Zuhendra, resmi membuka kegiatan Kemah Besar Pramuka Kwartir Ranting Siantan Tahun 2023, Jumat (10/2/2023 ) di lapangan sepak bola Desa Tarempa, Kecamatan Siantan.
Dalam sambutannya, Wan Zuhendra yang juga menjabat Wakil Bupati Kepulauan Anambas itu, mengucapkan terimakasih kepada seluruh pengurus Kwartir Siantan yang telah menggelar kegiatan Kemah Besar.
“Kegiataan ini menurut saya merupakan hal penting. Kegiatan pamuka ini sangat-sangat penting, karena pramuka kalau dibilang (diibaratkan) benteng, ini adalah benteng terakhir untuk membentuk karakter anak bangsa,” ujarnya.
Menurut Wan Zuhendra, kegiatan kepramukaan merupakaan langkah awal mendasar untuk membentuk karakter anak bangsa.
“Roboh tak ada kegiatan pramuka, maka yakinlah roboh karakter anak bangsa,” ucapnya.
Lanjut diterangkannya, dalam pramuka terdapat ketentuan moral bernama Dasa Dharma Pramuka yang musti tertanam di dalam sanubari setiap anggota Pramuka.
Wan Zuhendra pun berpesan, meski di tengah kekurangan dan kelemahan Pemkab Kepulauan Anambas dan juga kwarcab dan kwartir pramuka, kegiatan kepramukaan diharapkannya dapat terus dilaksanakan.
“Yakinlah apabila kegiatan pramuka ini selalu kita adakan, pastinya karakter anak kita khususnya di Anambas akan terbentuk sikap patritotisme, sikap kasib sayang sesama manusia akan terbentuk. Di mana saat ini rasa kasih sayang sesama manusia sudah mulai berkurang pada generasi kita sekarang,” tuturnya.
Wan Zuhendra pun mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menggalakan kegiatan pramuka.
“Semoga kegiatan ini juga diikuti oleh kwartir ranting kecamatan yang lain,” harapnya.
Diwawancarai terpisah, Ketua Kwartir Ranting Siantan, Iing Sumindar, mengatakan kegiatan Kemah Besar ini perdana diselenggarakan di tingkat ranting Kecamatan Siantan.
Kegiatan ini ungkapnya, diikuti oleh sekitar 20 sekolah atau gugus depan mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA di wilayah Siantan.
“Kita rencana kegiatan ini berjalan 3 hari sampai tanggal 12 Februari,” sebutnya.
Iing pun berharap kegiatan Kemh Besar ini dapat kembali merangsang warga pramuka yang sudah lama vakum dalam kegiatan perkemahan.
“Sehingga perlu kita dorong, motivasi kembali terlebih semasa covid kemarin, maka kita canangkan kegiatan yang cukup lumayan besar. Dan mungkin baru Kwartir Siantan yang menggelar kemah besar,” ujarnya.
Dia pun menilai kegiatan kepramukaan sangat bermanfaat bagi generasi muda untuk membangun karakter.
“Sekarang ini kita sudah degradasi masalah karakter dan norma. Semoga dengan kegiatan pramuka karakter pemuda bisa terbangun dan lebih baik, serta bisa menyalurkan kegiatan ke hal positif,” ucapnya.
***YAHYA