Mandalapos.co.id, Anambas — Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra, kembali melanjutkan rangkaian kegiatan silaturahminya di bulan Ramadan 1444 Hijriah. Kali ini, Masjid Jami Al-Hidayah Desa Tarempa Selatan, menjadi tempat yang dikunjunginya untuk beribadah sekaligus bercengkrama dengan masyarakat desa setempat, Rabu (5/4/2023) malam.
Ketua Mesjid Jami Al – Hidayah, Muksin, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Kepulauan Anambas dan rombongan yang telah hadir meluangkan waktunya untuk berbuka puasa bersama, salat taraweh dan bersilaturahmi dengan jemaah Masjid Jami Al Hidayah.
Tak lupa, Muksin juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) yang telah menganggarkan dan merealisasikan anggaran untuk pembangunan Mesjid Al- Hidayah tahap kedua tahun 2023 sebesar Rp1 milyar, yang mana tahun sebelumnya tertunda dikarenakan masalah anggaran.
“Harapan saya dengan kehadiran bapak Wakil Bupati dan rombongan di masjid kami ini, bisa membantu dan mendorong apa yang diinginkan masyarakat desa kami untuk pembangunan Mesjid itu bisa secepatnya terealisasi,” ujar Muksin.
Di kesempatan yang sama, Wabup KKA Wan Zuhendra, mengatakan kunjungan kali ini ke Desa Tarempa Selatan dalam rangka bersilaturahmi dengan pengurus masjid dan jemaah.
Menanggapi permintaan Ketua Mesjid Jami Al – Hidayah, Wan Zuhendra mengungkapkan bahwa Pemkab KKA sudah mengalokasikan dan merealisasikan anggaran itu untuk pembangunan Masjid Jami Al-Hidayah di tahun 2023 ini.
“Insyaallah di tahun 2023 ini apa yang kita inginkan bisa tercapai, dan semoga saja keuangan daerah stabil agar pembangunan Masjid Jami Al – Hidayah itu secepatnya dibangun,” ujar Wan Zuhendra.
Di sela kegiatannya itu, Wabup Anambas juga membagikan bingkisan sembako kepada pengurus masjid, serta bantuan bibit bagi kelompok pertanian yang ada di Kecamatan Siantan Kabupaten Kepulauan Anambas.
“Semoga bantuan itu bisa bermanfaat,” pungkas Wan Zuhendra.**
*YAHYA