Kajari Natuna Surayadi Sembiring Lakukan Kunker Perdana ke Kabupaten Anambas, ini Kegiatannya

0
372

Mandalapos.co.id, Anambas — Kepala Kejaksaan Negeri Natuna, Surayadi Sembiring melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kepulauan Anambas, Senin (15/5/2023).

Tak sendirian, Kajari juga membawa jajarannya seperti Kasi Intel Maiman Limbong, Kasubagbin Jimmy Anderson, Kasi Datun M. Said Lubis, dan Kasi PB3R Yan Elhas Zeboa.

Kunker Kajari Surayadi Sembiring merupakan kunjungan perdananya semenjak menjabat sebagai Kajari Natuna. Kedatangan pejabat Korps Adhyaksa ini pun disambut langsung oleh Bupati Kepulauan Anambas dan jajaran di Pelabuhan Pemda Anambas. Tak hanya itu, kedatangan Kajari juga disambut dengan acara adat dari Lembaga Adat Melayu.

Berdasarkan rilis pers diterima mandalapos, usai tiba di Anambas, Kajari Natuna langsung menyambangi Kantor Cabang Kejaksaan Negeri Natuna di Tarempa, untuk mengecek kondisi kantor dan personil kejaksaan yang bertugas di Kabupaten Kepulauan Anambas.

Adapun kegiatan lainnya Kajari Natuna selama di Kabupaten Kepulauan Anambas yaitu melakukan penyuluhan hukum kepada pemerintahan daerah, melakukan rapat Pakem, dan melakukan kunjungan kerja ke beberapa instansi vertikal yang ada.

Dalam kesempatan kegiatan sosialisasi hukum pencegahan korupsi di Aula Prof. M Zein, Kantor Bupati Anambas. Kepala Kejari Natuna Suryadi Sembiring mengatakan, kecenderungan pengelolaan keuangan daerah rentan bermasalah, lantaran adanya kelalaian dalam memahami ketentuan dan aturan hukum.

Untuk itu, dengan upaya pencegahan secara terus menerus diharapkan dapat berdampak baik pada tata kelola pemerintahan

Kajari pun berharap kunjungannya dapat memberikan pengaruh yang baik bagi jalannya pemerintahan di Kabupaten Kepulauan Anambas.***

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini