Mandalapos.co.id, Anambas — Turnamen Sepak Bola Karang Taruna 204 Ladan dalam rangka HUT ke-51 Desa Ladan, memasuki pertandingan final, Sabtu (27/5).
Dalam laga final ini, derbi Kecamatan Palmatak antara Tim asal Desa Belibak melawan Tim Desa Piabung, tersaji di Stadion Gelora Ladan, Kabupaten Kepulauan Anambas.
Berlangsung sengit sejak pluit babak pertama berbunyi, kedua tim saling adu skil dan tekhnik untuk memperebutkan juara pertama, sekaligus menyandang status jawara di Kecamatan Palmatak.
Jual beli serangan pun dipertontonkan kedua tim yang diwarnai gemuruh sorakan penonton. Namun karena sama-sama kuat, skor kacamata 0-0 bertahan hingga babak kedua usai.
Dilanjutkan dengan adu pinalti, Tim Desa Piabung pun musti pasrah karena akhirnya dikalahkan oleh Tim Desa Belibak. .
Ditemui mandalapos usai penyerahan hadiah turnamen, Kepala Desa Belibak, Marzuki merasa sangat bangga kepada timnya yang telah berjuang sejak babak pertama hingga babak pinalti, sehingga akhirnya menjadi pemenang.
“Alhamdulillah dari tahun 2019 kami merasakan menjadi Juara Turnamen HUT Desa Ladan. Dan Tahun 2023 ini tim Desa Belibak bisa mengulangi lagi membawa pulang piala ke Desa,” ujar Marzuki.
Dengan kemenangan Tim Sepak Bola Desa Belibak, lantas Marzuki pun tak ingin sombong dan besar kepala. Buat dirinya, kemenangan ini merupakan motivasi kepada pemuda dan pemudi desa nya agar bisa berlatih untuk turnamen lain ke depannya.
“Sehingga Desa Belibak selain terkenal dengan pariwisatanya, masyarakatnya pun pintar berolahraga. Istilahnya itu ‘Mens Sana in Corpore Sano’ artinya dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” ucap Marzuki.***
****YAHYA