Mandalapos.co.id, Anambas — Danramil 02/Tarempa, Kapten Inf Inman Manurung, melakukan pengecekan kendaraan dinas, kendaraan pribadi, serta pengecekan senjata dan amunisi di Koramil 02 Tarempa, Senin, 17 Juli 2023.
Usai lakukan pengecekan, Kapten Inman turut memberikan pengarahan kepada anggota Koramil 02/Tarempa. Dia meminta setiap perintah yang datang dari komando atas harus dilaksanakan.
“Tidak ada kata tawar menawar apalagi membijaksanai perintah,” ujarnya.
Inman juga berpesan agar kegiatan ke depan dapat lebih dimaksimalkan, khususnya kegiatan komunikasi sosial dengan komponen masyarakat.
Selain itu, para personil juga dituntu untuk tertib administrasi guna menunjang kelancaran tugas.
Masih dikatakan Inman dalam pengarahannya, terkait program ketahanan pangan, dia meminta personilnya agar memelihara tanaman yang ada dan mempersiapkan panen bersama warga.
Terakhir, Inman meminta agar para personil Koramil 02/Tarempa untuk menjaga nama satuan di manapun berada.
“Hindari pelanggaran dan selalu pegang teguh netralitas TNI,” tegasnya. ***
*YAHYA