Mandalapos.co.id, Anambas — Anggota Koramil 02 Tarempa, Serda Dandang Suharyadi, menghadiri perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Desa Tarempa Selatan, Kecamatan Siantan Selatan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Minggu ( 27/8/2023 ).
Bersama tokoh masyarakat dan Ketua BPD Desa Tarempa Selatan, Serda Dandang menyaksikan permainan rakyat.
Serda Dandang pun mengatakan maksud dan tujuannya datang ke acara menyemarakan HUT RI ini, untuk membina hubungan baik antara dirinya sebagai Babinsa dengan warga Tarempa Selatan.
Serda Dandang pun berharap, permainan rakyat ini dapat menjadi ajang menjalin silaturahmi antar sesama warga, yang selama ini punya kesibukan masing-masing.
“Sehingga kekompakan yang selama ini jarang terjadi dan di hari HUT RI ini bisa merajut kembali hubungan baik antara tokoh masyarakat dan pemerintah desa,” sebutnya.
Babinsa Desa Tarempa Selatan ini pun mengimbau kepada warga yang ikut perlombaan agar menjaga sportifitas dan keselamatan, apalagi perlombaan ini mayoritas diikuti anak-anak.
“Saya pun berharap kepada orang tua yang anaknya ikut permainan rakyat ini, agar memperhatikan anaknya supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” pesannya.
Di tempat yang sama, Kepala Desa Tarempa Selatan, Surianto, berterima kepada Anggota Koramil 02 Tarempa yang selalu setia menemani dan menjaga keamanan dan ketertiban umum, khususnya di Desa Tarempa Selatan.
“Semoga apa yang diharapkan oleh masyarakat bisa menjadi motivasi dan inspirasi, sehingga terjalin hubungan baik antara tokoh masyarakat setempat dan Babinsa yang selama ini sudah berjalan dengan baik,” ujar Surianto.***
*YAHYA