Mandalapos.co.id, Buton Tengah – Sungguh malang nasib Rayyan Adika Nurdin, bayi laki-laki menginjak usai satu tahun ini merintih kesakitan akibat mengidap penyakit Hidrosefalus.
Hidrosefalus adalah penumpukan cairan di rongga otak sehingga meningkatkan tekanan pada otak. Pada bayi dan anak-anak, hidrosefalus membuat ukuran kepala membesar.
Orang tua bayi Rayyan yakni Nurdin Sahudi (37) dan Satriani Andi (26) asal Kelurahan Bombanawulu, Kecamatan Gu, Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Sulawesi Tenggara, mengaku tidak dapat berbuat banyak demi kesembuhan sang buah hati, lantaran faktor ekonomi.
Kepada awak media Mandalapos, Satriani ibunda Rayyan, mengatakan, diagnosa penyakit Hidrosefalus itu diketahui, saat dirinya membawa berobat Rayyan yang masib berusia tiga bulan ke RSUD Buton Tengah.
“Kata dokter anakku ini mengalami penyakit Hidrosefalus atau penumpukan cairan di rongga otak yang ditandai pembesaran kepala. Dokter merujuk untuk dilakukan operasi di Makassar, namun hingga saat ini belum kami lakukan karena faktor biaya,” ucap Satriani dengan nada sedih, Selasa (29/8/2023) malam.
“Usia Rayyan saat ini sudah masuk setahun, namun belum ada biaya pengobatannya. Jangankan kumpul uang untuk berobat, kebutuhan sehari-hari saja sudah seadanya karena pekerjaan suamiku hanyalah seorang buruh harian, penghasilannya tidak menentu,” terang Satriani.
Lanjut ia menuturkan, saat ini keadaan anaknya terbaring lemas akibat penyakit dideritanya. Sehingga ia berharap bantuan untuk biaya operasi anaknya.
“Demi kesembuhan anakku, kami memutuskan membuka open donasi. Open donasi ini dengan harapan dapat membantu biaya operasi. Harapan kami adanya bantuan biaya, Rayyan segera mendapatkan penanganan medis untuk kesembuhannya, sehingga ia dapat tumbuh kembang seperti anak seusianya,” harapnya.
Menurut Satriani, Pemerintah Kabupaten Buton Tengah juga telah memberikan perhatian atas penyakit yang menimpa Rayyan. Melalui Dinas Sosial Kabupaten Buton Tengah, Rayyan dibantu mendaftarkan BPJS Kesehatan yang ditanggung pemerintah.
Sebagai informasi, Ibunda Rayyan membuka open donasi melalui Bank Mandiri 154-00-1644505-2 a/n Satriani Andi. Terkait donasi ini, para donatur juga dapat menghubungi langsung Satriani ibunda dari Rayyan di nomor hp 085241593074.
Laporan : Ahmad Subarjo