Wabup Anambas Telepon Gubernur Kepri, Minta Izin Gunakan Dermaga Apung Pelabuhan Tarempa

0
1048

Mandalapos.co.id, Anambas – Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra, perdana menggunakan dermaga apung HDPE Pelabuhan Tarempa usai melakukan kunjungan kerja ke Desa Matak, Kamis (14/12).

Dermaga apung yang dibangun oleh Pemerintah Provinsi Kepri dengan anggaran sebesar Rp2,2 miliar itu, masih menunggu diresmikan oleh Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad.

Melihat dermaga tersebut telah siap dikerjakan, Wan Zuhendra pun berinisiatif meminta izin kepada Gubernur Kepri untuk menggunakan pelabuhan apung tersebut, meski belum diresmikan.

“Tadi saya koordinasi dengan Bapak Gubernur Kepri agar kiranya dermaga apung HDPE yang sudah selesai dan jadi itu bisa difungsikan, mengingat tambatan perahu di sebelahnya sudah tidak bagus lagi,” cerita Wan Zuhendra membeberkan hasil percakapannya lewat telepon dengan Gubernur Kepri.

Gayung bersambut, Gubernur Kepri Ansar Ahmad pun mengizinkan masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas menggunakan pelabuhan itu.

“ Jadi Pak Gubernur bilang silahkan memakai, yang awalnya akan diresmikan beliau, namun demi kebutuhan masyarakat yang dimana beliau belum sempat resmikan, beliau persilahkan menggunakannya,” ungkapnya.

Wan Zuhendra pun menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Kepri, khususnya Gubernur Ansar Ahmad, yang telah memberikan pembangunan berupa dermaga apung untuk kebutuhan masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas.

“Dermaga ini diberikan kepada kita, jadi harus kita jaga bersama-sama,” pesannya. *YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini