Resmikan Gedung Bapenda, Bupati Jember Berharap Pelayanan ke Masyarakat Lebih Maksimal

0
186

Mandalapos.co.id, Jember – Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto ST., IPU., ASEAN Eng., meresmikan Gedung Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Jember, Kamis (25/1/2024). Kegiatan itu turut dihadiri Wakil Bupati Jember KH. MB. Firjaun Barlaman serta jajaran Forkopimda dan Kepala OPD Kabupaten Jember.

Menurut Bupati Jember, tujuan renovasi gedung Bapenda ini dilakukan untuk menunjang layanan yang baik, serta memaksimalkan pelayanan dan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat.

“Tantangan baru bagi karyawan dan staf Bapenda karena dengan dibangunnya gedung Bapenda yang representatif ini, diharapkan pelayanan dapat lebih prima lagi,” harap Bupati Jember dalam sambutannya.

Bupati juga menjelaskan bahwa keterbukaan informasi dan transparansi pemakaian keuangan itu sangat penting, pasalnya hal ini bagian dari upaya dalam meyakinkan masyarakat untuk taat membayar pajak di Kabupaten Jember.

“Seluruh keryawan, staf dan pegawai yang ada di bawah Pemerintah Kabupaten Jember wajib menginformasikan dengan baik tentang pembangunan yang sudah dilaksanakan di Kabupaten Jember, sebagai bentuk bahwa Kabupaten Jember transparan dalam menggunakan anggaran daerah,” pintanya.

“Pembangunan Bapenda ini esensinya yakni untuk menyiapkan pelayanan kepada masyarakat dan diharapkan ada peningkatan PAD Kabupaten Jember di tahun 2024,” ujar Bupati. *

*Slamet

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini