Polres Karimun Perketat Pengamanan Gudang Logistik Pemilu di Tiap Kecamatan

0
238

Mandalapos.co.id, Karimun — Polres Karimun Polda Kepri memperketat pengamanan gudang logistik pemilu Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) paska perhitungan suara.

Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus, mengatakan, usai tahap penghitungan di PPS selesai dan dilakukan pergeseran logistik pemilu dari PPS ke PPK, maka petugas mengiringi dan memberikan pengamanan melekat di gudang logistik PPK di tiap kecamatan selama 1x 24 Jam.

Pendistribusian tahap pertama, terpantau pada Kamis (15/2) malam telah diterima oleh beberapa PPK dan telah disimpan di sekretariat masing-masing, dengan pengamanan oleh petugas PPK bersama personil Polres Karimun.

Lanjut menurut Kapolres, peningkatan pengamanan oleh personil Polres Karimun bersama petugas PPK dan TNI, untuk mencegah gangguan dari luar maupun dalam yang bisa saja dilakukan oknum tidak bertanggung jawab.

“Kita pantau terus gudang logistik tempat penyimpanan sampai penyelenggaraan pemilu selesai,” tuturnya, Jumat (16/2).

Selain itu, Kapolres Karimun juga menyampaikan bahwa seluruh personel pengamanan di kantor PPK yang tersebar di 14 kecamatan, sudah memenuhi alat kelengkapan yang sesuai dengan prosedur pengamanan.

Kapolres juga berpesan kepada seluruh personel yang melaksanakan pengamanan, agar melarang masuk pihak-pihak tidak berkepentingan  ke areal penyimpanan logistik pemilu. *

*M.Saputra

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini