Mandalapos.co.id, Jember – Memperingati MILAD ke-46, MTSn 2 Jember menggelar Pekan Olahraga Matematika Seni dan IPA (POTENSI) ke-VIII guna menggali bibit-bibit siswa yang berprestasi. Sekitar 930 siswa MI dan SD wilayah Jember antusias dalam mengikuti perlombaan tersebut.
“Di tahun ini kami menggelar acara POTENSI yang ke VIII dengan berbagai lomba diantaranya ada 19 bidang lomba,” ungkap Waka Kesiswaan MTSn 2 Jember, Ika, Minggu (24/2).
Diterangkan Ika, lomba yang diadakan oleh MTSn 2 Jember ini dibagi menjadi 2 kategori. Untuk kategori Individu ada 13 bidang lomba yakni IPA, Bahasa Inggris, Matematika, Tafid, MTQ, menyanyi, catur, literasi dan lain sebagainya. Sedangkan kategori kelompok, ada 3 bidang lomba yakni PMR, PASKIBRAKA dan Pramuka.
Sementara itu, Pd kepala sekolah MTSn 2 Jember, Nur Aliyah, berharap perlombaan ini dapat menjadi ajang bagi siswa dalam mengasah skill dan kemampuannya, baik secara individu maupun berkelompok.
“Bagi para siswa yang mengikuti semoga bisa menunjukan bakat dan potensi yang dimiliki lebih diasah dan berkembang sehingga keluar menjadi pemenang dalam lomba yang diikuti,” ucapnya.
Menurut Nur Aliyah, para pemenang akan mendapatkan hadiah khusus dari lembaga, berupa Golden Tiket. Tiket tersebut berguna saat pendaftaran penerima siswa di MTSn 2, Dimana bagi siswa yang mengantongi Golden Tiket maka bisa langsung diterima tanpa melalui tes.
“Semoga bagi para pemenang nantinya akan memilih melanjutkan sekolah di MTSn 2 Jember supaya menciptakan input dari MTSn 2 Jember yang berakhlakul karimah serta berprestasi,” harapnya.*
*Slamet