Tekan Stunting, Wabup Jember Berharap TPK Bisa Mengedukasi Masyarakat

0
163

Mandalapos.co.id, Jember – Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting KH. MB. Firjaun Barlaman mengunjungi kegiatan Orientasi Tim Pendamping Keluarga Tahun 2024 pada Sabtu (16/03/2024) di Desa Klompangan, Desa Wonojati, dan Desa Wonoasri.

Kegiatan ini digelar bertujuan untuk meningkatkan edukasi, pengetahuan dan pendidikan TPK tentang bagaimana cara menangani kaitan stunting baik di hulu dengan pencegahan yaitu mengedukasi masyarakat.

“Terget para Tim Pendamping Keluarga tak lain adalah kepada para orang tua, calon pengantin, Ibu hamil dan ibu menyusui, karena dengan memberikan edukasi, pengetahuan dan pendidikan kepada yang bersangkutan dapat mencegah terjadinya stunting,” tutur Firjaun Barlaman.

Lanjut pria yang juga menjabat Wakil Bupati Jember itu menyampaikan, bahwasannya orientasi ini juga diperlukan untuk menambah tingkat kesabaran, karena para TPK ini tidak sedikit kemungkinan bertemu dengan keluarga yang acuh tentang masalah stunting.

“Harapannya di tahun 2024 ini Kabupaten Jember dengan kerja keras seluruh Tim Pendamping Keluarga bisa menekan angka stunting, dan Kabupaten Jember bisa mencapai target yang terbaik, jika memungkinkan tercapai Kabupaten Jember bisa zero stunting,” harapnya.*

*Slamet

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini