Abdul Haris: Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kepulauan Anambas Penting Sebagai Identitas dan Eksistensi Daerah

0
136
Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris, memimpin Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kepulauan Anambas ke-16, Senin (24/6) di halaman kantor bupati.

Mandalapos.co.id, Anambas – Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris, memimpin Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kepulauan Anambas ke-16, Senin (24/6) di halaman kantor bupati.

Dalam sambutannya, Bupati yang akrab dipanggil Haris itu mengucapkan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat dan seluruh pihak, yang telah memberi kontribusi dalam pembangunan Anambas selama ini.

“Mari kita saling mengingatkan untuk terus bersyukur, berdoa, dan berdzikir kepada Allah, karena Allah penentu kehidupan kita, semoga Allah selalu memberikan rahmat dan karunianya untuk masyarakat Anambas,” ucap Haris.

Lanjut dikatakan Haris, peringatan hari jadi Kabupaten Kepulauan Anambas ini penting sebagai bagian dari identitas dan eksistensi daerah, juga sebagai factor integrasi masyarakat yang dapat memotivasi peningkatan pembanguann daerah secara berkelanjutan, dan mendukung pembangunan nasional demi masyarakat yang adil dan merata.

Dalam kesempatan itu, Haris juga menyampaikan indikator kinerja daerah yang menunjukkan pencapaian visi dan misi pembangunan di Anambas di antaranya, pertama, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Anambas terus meningkat. Hingga 2023, IPM mencapai 72,8%, yang menunjukkan adanya peningkatan berkelanjutan pada aspek pendukung pembangunan manusia.

Kedua, tingkat pengangguran terbuka pada 2023 sebesar 2,55% menurun dari tahun-tahun sebelumnya, mencerminkan adanya upaya secara berkelanjutan menciptakan peluang kerja baru.

Ketiga, pertumbuhan ekonomi Anambas menunjukkan perkembangan positif dengan pertumbuhan 4,12% pada 2023, naik dari 3,6% pada 2022. Ini mencerminkan keberhasilan kebijakan pembangunan yang berfokus pada sektor pariwisata, perikanan, dan infrastruktur.

Keempat, persentase penduduk miskin mengalami penurunan dari tahun sebelumnya, pada 2022 yaitu sebesar 7,51% dan pada 2023 sebesar 6,95%, penurunan penduduk miskin ini akan terus di gesa agar masyarakat Anambas semakin sejahtera dan memiliki daya saing yang kuat.

Kelima, Indeks Gini Anambas pada 2022 sebesar 0,31, masuk dalam kategori ‘Moderat’. Hal ini menunjukkan upaya yang cukup baik dalam mengurangi kesenjangan ekonomi.

Keenam, pemerintah daerah berhasil menurunkan angka stunting dari 6,46% pada 2022 menjadi 5,07% pada 2023 melalui kolaborasi dan sinergi lintas sektor.

Haris juga menyampaikan, untuk mendukung kinerja daerah, berbagai program kebijakan pembangunan terus ditingkatkan di berbagai sektor. Selain itu juga didukung dengan komitmen serta dedikasi yang kuat dari semua stakholder yang merupakan variabel penentu atas seluruh keberhasilan yang telah dicapai selama ini.

Haris mengungkapkan, tanpa kerja keras dari seluruh komponen pemerintahan, stakeholder dan dukungan dari seluruh masyarakat, niscaya capaian-capaian tersebut akan sulit untuk dicapai.*

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini