Pemilihan BPD Telaga Kecil, Ismuardi Harap BPD Bekerjasama Membangun Desa

0
775

mandalapos.co.id, Anambas- Desa Telaga Kecil, Kabupaten Anambas, menggelar pemilihan Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Rabu 11 Maret 2021. Pemilihan anggota BPD Telaga Kecil dibagi menjadi 2 wilayah, yakni Dapil 1, Dapil 2 dan ditambah keterwakilan perempuan.

Menurut Ketua Panitia Pemilihan BPD Telaga Kecil, Arisman, masing-masing wilayah memiliki 2 jatah kursi BPD, dan ditambah 1 kursi untuk keterwakilan perempuan.

“Wilayah I sudah selesai, dari 4 calon dimenangkan Jakfar dan Jamilin. Lalu keterwakilan perempuan dari 3 calon dimenangkan Aryani, sedangkan Wilayah II akan kita lakukan pemilihan ulang karena 3 dari 5 calon mendapatkan jumlah suara yang sama,” terang Arisman.

Terkait persoalan pemilihan ulang, dikatakan Arisman, pihaknya akan melakukan rapat dengan seluruh panitia dan Kepala Desa.

Sementara itu, Kepala Desa Telaga Kecil, Ismuardi, mengaku bersyukur karena jalannya pemilihan BPD berlamgsung tertib dan aman.

“Alhamdulillah berjalan baik, masyarkat mendukung semoga sampai selesai berjalan dengan baik. Saya berharap BPD yang terpilih nanti bisa bersama membangun desa,” ucap Ismuari.

Ditemui terpisah, Jakfar anggota BPD terpilih dari wilayah I mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah mempercayainya untuk duduk kembali dalam keanggotaan BPD di periode ke 2.

Meski demikian, dirinya tak bisa berjanji memenuhi seluruh permintaan masyarakat. Namun dirinya siap untuk bekerjasama membangun desa dan mengayomi seluruh masyarakat.

“Saya harap masyarakat juga ikut bekerjasama , karena tanpa dukungan masyarakat tak mungkin kami bisa bekerja.
Saya insyaallah akan jemput bola untuk pembangunan telaga kecil ini,” pungkas Jakfar.

*red-Yahya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini