Paslon Bupati dan Wabup Anambas Neko – Taufik Kunjungi Korban Rumah Tenggelam di Batu Berapit

0
430

Mandalapos.co.id, Anambas — Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Neko Wesha dan Taufik, kunjungi warga yang rumahnya tenggelam akibat diterpa angin kencang dan gelombang laut, di Pesisir Dusun Air Sungkit, Desa Batu Berapit, Kecamatan Jemaja, Kabupaten Kepulauan Anambas, Sabtu (14/9/2024).

Pada kunjungan ini, Neko dan Taufik menemui secara langsung korban rumah tenggelam itu. Keduanya menyampaikan keprihatinan dan rasa ikut berduka atas musibah yang menimpa warga.

Neko dan Taufik juga mendoakan agar warga yang mendapat musibah ini selalu sehat dan diberikan kekuatan dan ketabahan oleh Allah SWT.

” Hari ini kami bersama tim hadir di rumah kediaman korban rumah tenggelam, yang mendapatkan ujian dari Allah berupa musibah diakibatkan angin kencang dan cuaca extrem. Insyaallah nanti rumah beliau akan diganti dengan yang lebih baik oleh Allah SWT,” tutur Neko.

Neko pun berharap kepada pemerintah daerah agar bisa dapat memberikan bantuan kepada korban musibah ini, agar dapat memiliki tempat tinggal lagi.

“Dan saya atas nama pribadi berserta rombongan yang hadir mengucapkan belasungkawa kepada para korban yang rumahnya mengalami kerusakan, semoga bisa secepatnya mendapatkan bantuan,” ucapnya.

Selain mengunjungi korban rumah tenggelam di Desa Batu Berapit, Neko dan Taufik berserta rombongan menyambangi rumah Ibu Adiah di Desa Atap Kecamatan Jemaja. Adiah juga korban musibah dari cuaca ekstrem di Kepulauan Anambas, yang menyebabkan angin kencang dan gelombang laut tinggi.*

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini