Sertu Sholihin Komsos dengan Warga di Batu Tambun Tarempa Selatan

0
10

Mandalapos.co.id, Anambas — Babinsa Koramil 02/Tarempa, Sertu Sholihin, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga bernama Sumaradul, di Batu Tambun Desa Tarempa Selatan, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Rabu (23/10/2024).

Menurut Sertu Sholihin, komsosnya dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan keeratan hubungan antara anggota Koramil 02/Tarempa dengan masyarakat, untuk menunjang tugas pokok TNI AD di dalam wilayah teritorial.

Melalui komsos, Sertu Sholihin juga dapat menjaring informasi dan bertukar pikiran dengan warga, terkait situasi dan kondisi di wilayah binaan.

Dalam komsosnya, Sertu Sholihin pun memberikan imbauan kepada warga terkait cuaca ekstrem yang sedang melanda Kepulauan Anambas. Dia pun meminta warga selalu berhati-hati ketika beraktivitas di luar rumah, khususnya bagi warga yang berkegiatan di laut.

Selain itu, Sertu Sholihin juga berpesan ke warga untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban umum, agar keadaan yang selama ini kondusif bisa terjaga dengan baik.

Terakhir, Sertu Sholihin pun meminta kepada warga untuk melapor ke Babinsa apabila ada hal menonjol dan mengganggu ketentraman dan ketertiban umum, agar bisa diatasi bersama.*

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini