12.6 C
New York
Selasa, Januari 7, 2025
Beranda KEPRI Natuna Danlanud RSA Natuna Dukung Kerukunan dalam Upacara Hari Amal Bhakti Kementerian Agama...

Danlanud RSA Natuna Dukung Kerukunan dalam Upacara Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI ke-79

0
4

Mandalapos.co.id, Natuna – Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA) Natuna, Kolonel Pnb I Ketut Adiyasa Ambara, menghadiri Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) RI ke-79 yang digelar di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau. Upacara berlangsung khidmat, Jumat (3/1/2025).

Bertindak sebagai pembina upacara, Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna, Boy Wijanarko, membacakan sambutan Menteri Agama RI, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar.

Dalam sambutan yang dibacakan Boy, Menag mengingatkan pentingnya kerukunan antar umat beragama untuk memperkokoh persatuan bangsa. Dengan tema “Umat Rukun Menuju Indonesia Emas”, peringatan ini menegaskan bahwa keharmonisan antar umat adalah pondasi utama menuju kemajuan Indonesia yang lebih baik di masa depan.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua II DPRD Natuna, Wan Aris Munandar Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Natuna, H. Budi Dermawan, Forkopimda Natuna, tokoh agama, tokoh adat, serta pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Natuna. Kehadiran berbagai elemen masyarakat mencerminkan semangat kebersamaan dalam memperingati momen bersejarah ini.

Danlanud RSA bersama peserta lainnya turut mendukung penuh seruan Menteri Agama untuk terus menjaga toleransi, meningkatkan kualitas pendidikan agama, dan memberdayakan ekonomi umat. Acara ini juga menjadi momentum untuk mengapresiasi kiprah Kementerian Agama dalam membina kerukunan umat beragama, khususnya di Kabupaten Natuna. *

*ALFIAN

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

error: Dilindungi Hak Cipta!!
Danlanud RSA Natuna Dukung Kerukunan dalam Upacara Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI ke-79 - Mandala POS
12.6 C
New York
Selasa, Januari 7, 2025
Beranda KEPRI Natuna Danlanud RSA Natuna Dukung Kerukunan dalam Upacara Hari Amal Bhakti Kementerian Agama...

Danlanud RSA Natuna Dukung Kerukunan dalam Upacara Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI ke-79

0
4

Mandalapos.co.id, Natuna – Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA) Natuna, Kolonel Pnb I Ketut Adiyasa Ambara, menghadiri Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) RI ke-79 yang digelar di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau. Upacara berlangsung khidmat, Jumat (3/1/2025).

Bertindak sebagai pembina upacara, Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna, Boy Wijanarko, membacakan sambutan Menteri Agama RI, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar.

Dalam sambutan yang dibacakan Boy, Menag mengingatkan pentingnya kerukunan antar umat beragama untuk memperkokoh persatuan bangsa. Dengan tema “Umat Rukun Menuju Indonesia Emas”, peringatan ini menegaskan bahwa keharmonisan antar umat adalah pondasi utama menuju kemajuan Indonesia yang lebih baik di masa depan.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua II DPRD Natuna, Wan Aris Munandar Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Natuna, H. Budi Dermawan, Forkopimda Natuna, tokoh agama, tokoh adat, serta pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Natuna. Kehadiran berbagai elemen masyarakat mencerminkan semangat kebersamaan dalam memperingati momen bersejarah ini.

Danlanud RSA bersama peserta lainnya turut mendukung penuh seruan Menteri Agama untuk terus menjaga toleransi, meningkatkan kualitas pendidikan agama, dan memberdayakan ekonomi umat. Acara ini juga menjadi momentum untuk mengapresiasi kiprah Kementerian Agama dalam membina kerukunan umat beragama, khususnya di Kabupaten Natuna. *

*ALFIAN

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

error: Dilindungi Hak Cipta!!