Temui Menkes di Jakarta, Ansar Ahmad Minta Tambahan Vaksin untuk Kepri

0
510
Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad, jemput bola meminta tambahan dosis vaksin kepada Menteri Kesehatan RI di Jakarta (Foto: Ist)

Mandalapos.co.id, Kepri- Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad, jemput bola meminta tambahan dosis vaksin kepada Kementerian Kesehatan di Jakarta.

Ansar tak sendirian, dia mendatangi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin bersama Kapolda Irjen Aris Budiman, Danrem 033 Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Manalu, dan Kejati Hari Setiyono.

Ansar menyebut vaksinasi di wilayahnya sudah mencapai 72,21 persen dan kekurangan.

“Selalu saya katakan bahwa vaksin untuk membentuk hard immunity. Saat ini total masyarakat yang sudah divaksin di Kepri sudah mencapai 72,21 persen. Kita minta tambahan vaksin kepada Bapak Menteri agar bisa kita gesa 100 persen,” kata Ansar kepada wartawan, Selasa (24/8/2021).

Ansar mengatakan, setelah vaksin selesai dilaksanakan, ia akan kembali berfokus pada pemulihan ekonomi masyarakat, yang kini terdampak pandemi COVID-19.

“Jika sudah 100 persen, baru kita action di pemulihan ekonomi. Apalagi dalam waktu dekat akan ada vaksinasi massal kepada 15 ribu masyarakat di seluruh Kepri,” kata Ansar.

Upaya jemput bola itu dilakukan Pemprov Kepri dalam menekan penyebaran COVID-19. Vaksinasi yang dilakukan gencar juga dinilai dapat membuahkan hasil karena bed occupancy rate (BOR) mulai rendah.

“Untuk menekan penyebaran COVID-19 di Kepri, semua cara kita lakukan. Dan telah ada hasilnya, BOR rumah sakit di Kepri sekarang sudah rendah karena kita juga memberi insentif kepada para korban COVID-19,” tuturnya.

***Alfian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini