Mandalapos.co.id, Tasikmalaya- Para petani maupun warga di Desa Cimanggu, Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya patut merasa senang. Pasalnya, melalui anggaran APBN pembangunan Dam Parit untuk mengairi sawah di Desa Cimanggu kini sedang dilaksanakan pengerjaannya.
Koordinator Balai Penyuluhan Pertanian Puspahiang, Asep Luzni, mengatakan pembuatan Dam Parit tersebut merupakan usulan dari Kelompok Tani Motekar di Desa Cimanggu.
“Karena kan biasanya air tak sampai ke sawah masyarakat itu yang sekitar 30 hektar, jadi kelompok tani ini ingin dibuatkan atau perbaikan dam parit untuk mengairi sawah itu,” tutur Asep, Sabtu (4/9/21).
Asep berharap, Dam Parit tersebut dapat bermanfaat bagi petani maupun masyarakat, sehingga bisa meningkatkan indeks pertanaman.
Adapun pembangunannya memakan anggaran sebesar Rp 170 juta, dan dikerjakan dengan sistem swakelola masyarakat.
Sementara itu, Kades Cimanggu Mail, berharap kedepannya dengan selesainya bangunan konservasi air itu, wilayah sawah warga seluas 30 hektar dapat terairi semua.
“ Ya ini untuk meningkatkan pendapatan masyarakat dari hasil tani, sehingga hasil tani nya bisa lebih baik. Karena sawah di wilayah kedusunan Cibubuai ini sudah terbengkalai bertahun-tahun karena tak teraliri air,” terang Mail.
Mail mengapresiasi pmerintah yang cepat tanggap mendengar keluhan warga khsusunya petani. Tak lupa, Mail juga mengucapkan rasa terimakasihnya kepada pemerintah.
“Harapan saya bantuan ini bener dapat dirasakan warga, airnya bisa mengaliri sawah-sawah yang tadinya kekeringan ,” pungkas Mail.
***Yahya