Mandalapos.co.id, Jakarta – Rapat paripurna persetujuan Panglima TNI baru digelar di Kompleks Parlemen, Senin (8/11/2021). Rapat dipimpin Ketua DPR RI Puan Maharani yang didampingi para wakil ketua DPR seperti Sufmi Dasco Ahmad, Rachmat Gobel dan Lodewijk Paulus.
Rapat Paripurna ini diawali dengan laporan Komisi I DPR RI soal fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan calon Panglima TNI atas nama Andika Perkasa. Laporan itu disampaikan Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid.
DPR RI menyetujui Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI baru, sekaligus menyetujui pemberhentian dengan hormat Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
“Komisi I DPR RI memutuskan, yang pertama, menyetujui pemberhentian dengan hormat Marsekal TNI Hadi Tjahjanto sebagai panglima TNI serta memberikan apresiasi atas dedikasinya,” kata Meutya Hafid soal pemberhentian dengan hormat Marsekal Hadi Tjahjanto dari posisi Panglima TNI.
Selanjutnya, Ketua DPR RI Puan Maharani memimpin kembali forum rapat paripurna. Puan meminta persetujuan seluruh anggota DPR soal laporan Komisi I DPR.
“Laporan Komisi I DPR RI atas hasil uji kelayakan fit and proper test calon panglima TNI tentang pemberhentian Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan menetapkan Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai calon panglima TNI tersebut dapat disetujui?” kata Puan Maharani.
“Setuju,” jawab anggota Dewan.
Andika Perkasa Panglima TNI Baru
Komisi I telah melakukan verifikasi administrasi hingga fit and proper test Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI. Kemarin, rombongan Komisi I melakukan verifikasi faktual mengunjungi rumah Andika di wilayah Senayan.
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari menyebut verifikasi faktual ini penting untuk memastikan tempat tinggal Andika. Turut hadir dalam kunjungan ke rumah Andika, Wakil Ketua DPR Lodewijk F Paulus. “Tujuannnya adalah untuk bersilaturahmi ke rumah beliau, kita ingin memastikan bahwa beliau memang tinggal di sini, berkeluarga, dan bertemu juga dengan puteranya tadi. Ya kalau bahasa kerennya verifikasi faktual,” kata Abdul Kharis di kediaman Andika di Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (7/11) mengutip Detik.com. ***(Alfi/Red)