Adik kandung Wabup Natuna di Sedanau Terpapar Covid-19

0
654
Ilustrasi Virus Corona (istimewa)

mandalapos.co.id, Natuna- Adik kandung dari Wakil Bupati (Wabup) Natuna, terkonfirmasi positif Covid-19, hal itu diketahui berdasarkan uji rapid tes antigen pada Sabtu 17 Juli 2021, di Puskesmas Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat.

Hal tersebut pun dibenarkan Wabup Natuna Rodhial Huda saat ditemui di sela-sela kegiatannya meninjau tempat kerumunan wisata Sujung dalam suasana PPKM Mikro.

Selain Adik Wabup Natuna berinisial IA (46), Istri serta anak dari IA juga dinyatakan terkonfirmasi positif virus corona.

Menurut Rodhial Huda, IA beserta keluarganya tidak mempunyai riwayat perjalanan ke luar daerah, hanya saja terdapat gejala demam hingga akhirnya dilakukan uji rapid tes antigen.

“Kondisinya hanya gejala ringan, demam pilek. Istrinya agak demam juga, sementara anaknya tidak memiliki gejala”, terang Rodhial Huda. Minggu, (18/07/2021).

Atas kejadian tersebut, Rodhial Huda menghimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Wabah Covid-19 ini tidak pandang bulu ketika ia ingin menyerang kita, maka dari itu mari kita patuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan senantiasa mencuci tangan”, himbaunya.

Saat ini adik kandung Rodhial Huda bersama istri dan kedua anaknya telah dilakukan isolasi terpadu oleh tim Satgas Covid-19 Kecamatan Bunguran Barat, Sedanau.

***Alfian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini