Alif Stone Home Stay, Tawarkan Sensasi Menginap Dikelilingi Bebatuan Purba

0
1002
Alif Stone Park (foto:ist)

mandalapos.co.id, Natuna- Destinasi wisata Alif Stone Park atau Taman Batu Alif, bukan nama asing lagi bagi para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Sudah sering terdengar dalam sejumlah pemberitaan media massa nasional, destinasi yang terletak di Desa Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur ini, memang tak pernah luput dari kunjungan para pelancong yang berwisata ke Natuna.

Sebut saja salah satunya, mantan Menteri Kelautan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti. Kecintaan Susi pada keindahan alam Natuna, membuatnya sering berkunjung ke daerah terdepan Indonesia di ujung utara ini.

Tiap kali ke Natuna, Home Stay Alif Stone lah yang dijadikan tempat menginap perempuan pemilik usaha maskapai Susi Air itu.

Tak hanya Susi, menurut pengelola Alif Stone Park, Cherman, mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo, juga pernah menginap di Home Stay Alif Stone.

Apa sih kelebihan home stay ini?

Dari kunjungan mandalapos belum lama ini, dua unit kamar VIP di Home Stay Alif Stone memang menampakan sensasi berbeda bagi yang menginap disana.

Di dalan kamar itu, terdapat batu granit besar setinggi 4 meter yang menjadi bagian interior kamar. Rasanya sensasional, seperti menginap di dalam gua purba saat memejamkan dan membuka mata di bawah gundukan batu berusia jutaan tahun.

kamar VIP di Alif Stone Homestay, tampak didalam kamar, batu granit besar berusia jutaan tahun menjadi bagian interior kamar. (Foto: alfian/mandalapos)

Di bagian ujung Home Stay Alif Stone terdapat bagian restoran yang memiliki konsep terbuka. Dari sini pengunjung bisa menikmati sarapan, kopi atau makan siang sambil ditemani pemandangan eksotik alam Natuna dan pantai-pantainya dengan bebatuan prasejarah.

Jadi, bagi anda yang menyukai ketenangan dengan sensasi menginap di alam, bisa datang langsung ke Alif Stone Park Natuna.

**Alfian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini