Awali Tahun 2025, Serka Didih Komsos dengan Warga Desa Bukit Padi

0
5

Mandalapos.co.id, Anambas — Babinsa Koramil 04/Letung, Serka Didih Sukiadi, mengawali Tahun 2025 dengan melaksanakan komsos bersama warga yang sedang membuat tempat penyimpanan barang mebel di Desa Bukit Padi, Kabupaten Kepulauan Anambas, Rabu, 1 Januari 2025.

Menurut Serka Didih, komsosnya dilakukan untuk memelihara dan meningkatkan kedekatan hubungan antara Babinsa dengan warga binaannya, sehingga terjalin silahturahmi yang baik.

Dalam setiap komsosnya, Serka Didih juga memberikan pesan dan imbauan kepada warga, di antaranya adalah pesan agar warga selalu menjalin silaturahmi antar sesama.

Selain itu, melalui komsos Serka Didih juga menjaring informasi dan bertukar saran pendapat dengan warga, hal itu penting dilakukan untuk menunjang tugas pokok Babinsa.

Terakhir, Serka Didih juga berharap agar warga bisa lapor cepar ke Babinsa apabila ada hal menonjol di lingkungan masyarakat.

“Selalu jaga kesehatan dan berhati-hati ketika berkativitas,” pungkasnya. *

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini