mandalapos.co.id, Natuna- Wakil Ketua l Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Natuna, Daeng Ganda Rahmatullah, turut hadir mendampingi Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad, untuk melaksanakan sholat Idul Fitri 1442 H, di Taman Pantai Piwang, Kelurahan Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, pada Kamis (13/05/2021) pagi.
Gubernur Ansar Ahmad, mengatakan, mengingat anjuran Pemerintah Pusat dalam sholat Idul Fitri di massa pandemi Covid-19, para jamaah sholat hanya di perbolehkan mengisi 50 persen sesuai kapasitas rumah ibadah yang ada, maka sebagian masyarakat melaksanakan sholat ldul Fitri di lapangan Pantai Piwang.
“Saya rasa kita sudah mulai memasyarakatkan sesuai syariat islam, sholat ldul Fitri dan Idul Adha sunatnya di lapangan agar memperlihatkan umat islam itu kompak. Sholat itu gerakannya sama, yang kita sembah sama, bersimpuh bersama tidak ada penyekat antara penguasa dan rakyat jelata, tidak ada Jenderal dan Kopral di hadapan pencipta,” ucap Ansar Ahmad, saat menjadi khatib.
“Kita lihat perkembangan Islam di Negara Rusia dan China, sholat Idul Fitri dan Idul Adha dalam melaksanakan hampir memenuhi jalan protokol, itu membuat respon orang-orang melihat umat islam itu kompak, disiplin, patuh dan taat. Mudah-mudahan itu merefleksikan untuk menjadi contoh umat islam yang rahmatanlill ‘alamin,” jelas Ansar Ahmad.
Dikesempatan yang sama, Wakil Ketua I DPRD Natuna, Daeng Ganda, mengatakan, meski kita sedang di landa pandemi Covid-19, namum tidak menyurutkan masyarakat untuk melaksanakan sholat Idul Fitri pada tahun ini.
“Alhamdulillah jamaahnya tampak cukup ramai. Kita tetap menjaga protokol kesehatan, dengan memakai masker dan menjaga jarak, ” ucap Daeng Ganda.
Di kesempatan ini turut hadir (Plh) Bupati Natuna, Hendra Kusuma, Anggoto DPRD Provinsi Kepri, Hadi Candra, anggota DPRD Natuna, Azi, FKPD Natuna, OPD, TNI/Polri dan masyarakat. (adv)
***red