Mandalapos.co.id, Natuna — Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna terus berupaya menggerakan sektor pariwisata daerah. Teranyar, dinas yang dipimpin oleh Hardinansyah ini membangun Boardwalk Mangrove Pering di Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, pada tahun 2021.
Destinasi wisata Mangrove terluas di Provinsi Kepulauan Riau itu, kini menjadi ikon wisata unggulan daerah.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Natuna, melalui Sekretaris Dinas Pariwisata, Supardi, mengaku, destinasi wisata yang dibangun oleh pemerintah daerah melalui Dana Alokasi Khusus itu, mendapat respon positif dari masyarakat.
Ia tidak menampik, ada kekurangan pihak rekanan terkait kurang layaknya beberapa material kayu yang dipakai dalam pembangunan Boardwalk. Oleh sebab itu, pihaknya sudah menyurati pihak kontraktor agar mengganti atau memperbaikinya.
“Kita sudah kirimkan surat ke kontraktor,” ucap Supardi, Kamis 17 Maret 2022.
Ia juga mengaku, jika saat ini, pembangunan Boardwalk Mengrove Pering masih dalam masa pemeliharaan hingga 30 Mei 2022 mendatang, sehingga pihak kontraktor masih memiliki tanggungjawab untuk memperbaiki.
Ia berharap, setelah wisata Mangrove itu dibuka untuk umum, wisatawan-wisatawan baru dapat datang ke Natuna, sehingga menguntungkan daerah. ***Fian