Camat Siantan Tengah Lepas Calon Jemaah Haji Desa Air Asuk

0
503

Mandalapos.co.id, Anambas — Seorang Calon Jema’ah Haji (CJH) asal Desa Air Asuk dilepas oleh Camat Siantan Tengah dan keluarga untuk bergabung dengan 47 CJH se Kepulauan Anambas, sebelum diberangkatkan ke tanah suci Mekah.

Sebelum berkumpul bersama para calon jemaah haji lainnya, jemaah asal Desa Air Asuk diberikan doa selamat dan sekalian berpamitan kepada sanak keluarga dalam acara pelepasan di Mesjid At Taqwa, Kecamatan Siantan Tengah, Sabtu (20/5/2023).

Camat Siantan Tengah, Aprizal, mengatakan pelepasan calon jemaah haji asal Desa Air Asuk yang bernama Jemah ini, merupakan acara tradisi yang dilakukan sebelum calon jemaah haji diberangkatkan ke tanah suci.

“Apalagi calon jemaah haji ibu Jemah ini, akan pergi untuk melakukan rukun Islam yang ke lima, yang mana setiap umat muslim wajib melaksanakan haji bagi yang mampu,” ujar Afrizal.

” Semoga dengan keberangkatan beliau menunaikan ibadah haji ke tanah Suci Mekah, bisa menjadikan haji yang mabrur, dan semoga di perjalanan tidak ada rintangan sehingga bisa berkumpul bersama keluarga lagi,” ucap Afrizal mendoakan.

“Dan saya selaku Camat Siantan Tengah mengucapakan terima kasih kepada tokoh agama dan masyarakat Desa Air Asuk yang telah membantu hingga keberangkatan masyarakat kita untuk menunaikan ibadah haji,” pungkasnya. ***

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini