Desa Teluk Siantan Salurkan BLT DD Periode Juni, ini Imbauan Kades Ismaya ke Masyarakat

0
235

Mandalapos.co.id. Anambas — Pemerintah Desa (Pemdes) Teluk Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, membagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Triwulan II periode bulan Juni, Kamis (8/6/2023).

Bantuan berupa uang tunai sebesar Rp300 ribu itu diberikan kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Kepala Desa Teluk Siantan, Ismaya Lokadi, berharap, BLT DD ini dapat membantu perekonomian rumah tangga bagi keluarga penerima manfaat.

Dalam kesempatan itu, Ismaya pun mengeluarkan beberapa imbauan dan informasi kepada masyarakat Desa Teluk Siantan, yakni masyarakat diminta senantiasa menjaga kesehatan, mengingat saat ini panas ekstrim tengah melanda Kepulauan Anambas.

Lanjut Ismaya, bagi masyarakat pemilik lahan atau kebun diminta agar tidak membakar lahan atau kebunnya di tengah cuaca panas ini, untuk menghindari kebakaran hutan dan lahan.

Ismaya juga mengingatkan kepada warga masyarakat, dalam situasi musim panas atau kekeringan ini, agar dapat menghemat penggunaan air bersih.

“Kemudian sebagai informasi dari kecamatan menyampaikan bahwa hari Rabu tanggal 21 Juni 2023 akan ada perekaman KTP dan pembuatan akta kelahiran,” ungkapnya.***

*YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini