Dinkes Tulang Bawang Bakal Penuhi Kekurangan Vaksin di Rutan Menggala

0
522
Sekretaris Dinas Kesehatan Tuba, Lasmini

Mandalapos.co.id, Tulang Bawang- Dinas Kesehatan Tulang Bawang (Tuba) secepatnya akan memberikan tambahan dosis vaksin bagi para tahanan di Rutan Kelas II B Menggala.

Hal ini menanggapi laporan Kepala Rutan Menggala, terkait kekurangan dosis vaksin bagi para tahanan. Pasalnya, dari total 350 orang warga rutan, yang telah divaksinasi baru sekitar 250 orang.

” Karena hal ini sangatlah penting kata kepala dinas maka akan di prioritaskan. Ini juga sebagai jalan atau cara untuk memutuskan mata rantai Covid-19 di dalam Rutan Kelas II B Menggala,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan Tuba, Lasmini, mewakili Kadiskes, Sabtu (18/9/21).

Menurut Lasmini, pihaknya telah mengarahkan Tim Puskesmas Menggala untuk melakukan vaksinasi di Rutan tersebut.

“ Minggu depan, itu juga kita lihat dulu dosis nya, jika cukup maka akan diberikan vaksin semua, jika dosisnya tidak mencukupi, dengan sangat terpasa, kita akan berikan dengan cara bertahap nantinya,” sebut Lasmini.

Dihubungi terpisah, Kepala Rutan Kelas II B Menggala, Gowim Mahali, mengatakan pemberian vaksinasi adalah bentuk keperdulian pihaknya terhadap para tahanan.

“Agar para tahanan bisa di Vaksin Semua, ini upaya kami memutus penyebaran Covid-19 di dalam Rutan,” tutur Gowim, Jumat (17/9).

“Walaupun sudah divaksin para tahanan tetap mengedepankan Protokol Kesehatan, agar mata rantai Covid-19 di Tulang Bawang benar-benar terputus, dan daerah ini kembali ke zona hijau ,” pungkas Gowim.

***Andi Febri Gunawan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini