Mandalapos.co.id, Anambas — Pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM) Kecamatan Jemaja Timur, kecewa berat dengan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas.
Pasalnya, usai diminta menyambut kedatangan Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, di Bandara Letung. Lantas para pengurus LAM Jemaja Timur ditelantarkan begitu saja.
“Kami sangat kecewa, yang mana karena undangan penyambutan bapak Gubernur hari ini, kami ditinggal seperti kambing congek di lapangan Bandara Letung,” keluh Sekretaris LAM Jemaja Timur, Apriagun, Rabu (13/7) malam.
Lanjut kata Apriagun, kejadian serupa bukan pertama kali terjadi, tapi hampir setiap ada penyambutan tamu yang datang ke Kabupaten Kepulauan Anambas.
Kekecewaan itu pun menurut Apriagun didasari dari sikap Pemda yang tidak pandai mengucapkan terimakasih.
“Jangankan ade ucapan terimakasih, ngopi di bandara pun kami bayar sendiri,” ujarnya.
“Kalau macam ni terus, kami dari LAM (Jemaja Timur) tidak akan mau menghadiri penyambutan lagi, siapapun yang datang,” tegasnya.
Masih kata Apriagun, keluhan tersebut telah disampaikan ke Ketua LAM Kabupaten Kepulauan Anambas.
Dibeberkannya, menanggapi laporan dari pengurus LAM Jemaja Timur, Ketua LAM Kabupaten Kepulauan Anambas mengatakan kejadian itu akan dicatat dan disampaikan dalam rapat dengan Bupati Kepulauan Anambas. ***Yahya