Gelar Tradisi Padusan, Cara Keluarga Besar Lanud RSA Natuna Menyambut Ramadhan

0
134

Mandalapos.co.id, Natuna — Seluruh anggota Lanud Raden Sadjad (RSA) Natuna melaksanakan tradisi Padusan menyambut bulan Ramadhan, di Pantai Lanud RSA Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (8/3/2024).

Acara ini dihadiri oleh Komandan Lanud (Danlanud) RSA Natuna, Kolonel Pnb Dedy Iskandar, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I, Santi Dedy Iskandar, para pengurus PIA AG, para Kadis, Komandan Satuan dan seluruh keluarga besar Lanud RSA.

Dalam sambutannya, Danlanud RSA mengatakan bahwa tradisi Padusan merupakan salah satu tradisi budaya yang telah lama dilakukan oleh masyarakat Jawa, termasuk di lingkungan TNI Angkatan Udara. Tradisi ini memiliki makna simbolis untuk membersihkan diri lahir dan batin dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

“Kebersihan diri merupakan cerminan dari kebersihan hati. Dengan membersihkan diri secara fisik, diharapkan hati pun menjadi lebih bersih dan terhindar dari dosa dan kesalahan. Sehingga, kita dapat memasuki bulan Ramadhan dengan hati yang suci dan siap untuk menjalankan ibadah puasa dengan penuh kekhusyukan,” kata Danlanud RSA.

Lebih lanjut, Danlanud RSA mengajak seluruh personel Lanud RSA untuk memanfaatkan momentum tradisi Padusan ini dengan sebaik-baiknya.

“Mari kita jadikan momen ini sebagai ajang untuk introspeksi diri dan meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” ujarnya.

Danlanud RSA juga mengingatkan kepada seluruh personel Lanud RSA, untuk selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

“Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini sebagai bulan untuk meningkatkan kinerja dan profesionalisme kita dalam menjaga kedaulatan negara di wilayah udara Natuna,” ajaknya.

Padusan di Pantai Lanud RSA Natuna berlangsung dengan penuh keceriaan dan kebersamaan. Seluruh personel Lanud RSA dan keluarga terlihat antusias mengikuti tradisi ini.

Kegiatan dilanjutkan dengan salam-salaman kepada Danlanud RSA dan Ketua PIA AG Lanud RSA, dimulai dari para Kadis dan pejabat Lanud RSA, diikuti oleh seluruh keluarga besar Lanud RSA.*

*Alfian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini