Kacabjari Natuna di Tarempa : Wartawan Saudara Kami di Perantauan

0
716

Mandalapos.co.id, Anambas – Di penghujung bulan Oktober, Awak Media di Kepulauan Anambas mendapatkan undangan Coffee Morning dari Kepala Cabang Kejaksaan Negeri (Kacabjari) Natuna di Tarempa.

Dalam undangan itu, disebutkan maksud acara guna menjalin tali silaturahmi dan kebersamaan antara Kejaksaan dengan para Jurnalis di daerah perbatasan ini.

Di Kedai Kopi Loka, Kacabjari Natuna di Tarempa, Roy Hufington Harahap, menyambut para kuli tinta yang disebutnya sebagai saudara di perantauan.

“Selama Covid-19 agak renggang jarang kumpul. Alhamdulillah kondisi anambas sudah tak ada lagi, mudah-mudahan seterusnya aman, sehingga kita bisa sering silaturahmi dan menjalin hubungan yang baik. Terimakasih rekan-rekan yang mendukung kami di kejaksaan atas pemberitaannya,” tutur Roy, Sabtu (30/10).

Roy juga berterimakasih karena awak media di Kepulauan Anambas selalu memberikan dukungan ke kejaksaan, sehingga membangkitkan semangatnya saat menjalankan tugas.

“Walaupun kami merantau dari daerah luar sana, tapi ada saudara kami disini yang sangat bermanfaat dan memberi semangat bagi kami dalam menjalankan tugas di anambas ini,” ujarnya.

Begitupun sebaliknya, para awak media mendukung kinerja Kacabjari Natuna di Tarempa dalam menangani kasus besar maupun kecil, dan mendoakan jajaran kejaksaan selalu dilingungi Allah SWT dalam bertugas.

Demikian para jurnalis di Anambas ini juga meminta transparansi dan keterbukaan pihak korps Adhyaksa di Tarempa, serta dapat menerima saran dan kritik dari media. ***Yahya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini