Mandalapos.co.id, Indramayu – Kegiatan vaksinasi masih terus berlangsung di wilayah Kecamatan krangkeng, Kabupaten Indramayu. Jawa Barat .
Hal itu dilakukan demi menciptakan kekebalan kelompok atau herd immunity dan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Kegiatan ini juga terus dikawal oleh pihak Kepolisian dan TNI, seperti yang dilakukan oleh Kapolsek Krangkeng dan Danramil. Memantau vaksinasi di Balai Desa Dukuhjati Kecamatan krangkeng, Kabupaten Indramayu, Selasa (30/11). Keduanya memastikan keamanan proses vaksinasi warga di desa setempat.
Menurut Kapolsek krangkeng AKP Eko Susilo, vaksinasi adalah program pemerintah menanggulangi penyebaran wabah Covid-19 yang harus didukung bersama hingga di tingkat dasar.
“Meskipun sudah disuntik vaksin Covid-19, semua orang harus tetap melaksanakan protokol kesehatan yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak, sampai pandemi benar-benar berakhir,” pesannya.
Sementara itu, Danramil Kapten Inf Asep Herdian, juga mengajak masyarakat agar tidak ragu-ragu mengikuti vaksinasi yang sedang dilaksanakan oleh pemerintah Desa Dukuhjati.
“Saya mengimbau kepada masyarakat untuk mengikuti vaksin Covid-19 agar imun tubuh kita makin kuat,” ajaknya. ***(Resman S)