Mandalapos.co.id, Anambas — Keluhan seorang peserta BPJS Kesehatan di Anambas, yang membeli obat secara mandiri lantaran tidak tersedia di RSUD Tarempa, ikut ditanggapi berbagai pihak.
Tanggapan itu salah satunya datang dari Ketua DPC Partai Demokrat Kepulauan Anambas, Muhammad Delta.
Pria yang akrab disapa Delta itu mengatakan, persoalan tersebut harus menjadi perhatian pemerintah daerah, sebagai bentuk kesiapan melayani masyarakat.
“Jadi tujuan BPJS ini meringankan masyarakat kita, terlebih rentang kendali antara pulau kita ini bisa dikatakan sangat sulit. Sehingga, dibutuhkan kesiapan kita di pemerintah untuk memfasilitasi kebutuhan obat yang dibutuhkan seluruh fasilitas kesehatan di Kepulauan Anambas,” tutur Delta saat ditemui mandalapos, Rabu (1/3/23).
Para peserta BPJS Kesehatan, sebut Delta, tentunya mengharapkan ada subsidi pengobatan. Namun, jika terdapat obat yang tidak tersedia di rumah sakit mitra BPJS, pastinya masyarakat juga berupaya membeli obat di luar demi kesembuhannya.
“Tetapi itu bagi yang mampu, bagi yang tak mampu bagaimana? Ini harus jadi perhatian khusus bagi pemerintah,” ujarnya.
Menurut Delta, permasalahan tersebut harus diselesaikan dengan sinergitas pemerintah daerah, BPJS, dan juga legislatif dalam hal pengawasan.
Delta juga mendorong Anggota DPRD Anambas dari fraksi Demokrat, untuk memberi masukan ke pemerintah dalam hal kesehatan.
“Harapan kita anggota fraksi kita juga bisa berkomunikasi antar komisi untuk saling memberi masukan, sehingga fungsi pengawasan DPRD terhadap kinerja pemerintah bisa berjalan,” harapnya.
“Kita harap ke depan masyarakat Anambas bisa mendapat pelayanan kesehatan yang maksimal,” pungkasnya.**
*Yahya