Ketua DPRD Buteng Inginkan Pj Bupati Andi Muhammad Yusuf Melanjutkan Pembangunan Muhammad Yusup

0
626
Acara sera terima jabatan Pj Bupati Buton Tengah Periode 2022-2023, Muhammad Yusup, kepada Pj Bupati Buton Tengah periode 2023-2024, Andi Muhammad Yusuf, di saksikan langsung unsur pimpinan DPRD.

Mandalapos.co.id, Buton Tengah – DPRD Kabupaten Buton Tengah (Buteng) mengelar acara serah terima jabatan (Sertijab) Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah Periode 2022-2023, Muhammad Yusup, kepada Pj Bupati Buton Tengah periode 2023-2024, Andi Muhammad Yusuf, disertai pidato perdananya yang berlangsung di ruang rapat DPRD, Selasa (30/5/2023).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Buton Tengah, Bobi Ertanto, serta dihadiri unsur pimpinan DPRD Wakil Ketua, Adam dan Suharman serta jajaran Anggota DPRD. Turut hadir unsur Forkompimda, para Staf Ahli, Asisten, kepala OPD, camat, lurah, kepala desa dan tokoh masyarakat serta dihadiri Bupati devinitif Buton Tengah periode 2017-2022, H.Samahuddin.

Ketua DPRD Buton Tengah, Bobi Ertanto, dalam mengawali sambutannya menyampaikan, apresiasi atas kinerja Pj Bupati Muhammad Yusup yang telah berkerja satu tahun lamanya dalam kurung waktu singkat menjalankan roda pemerintahan menunjukan kinerja yang baik di Kabupaten Buton Tengah.

Bobi melanjutkan, pembangunan yang telah dilakukan itu ditandai dengan terobosan yang di tunggu-tunggu masyarakat semenjak awal pemekaran 8 tahun lalu yang kini telah terwujud yaitu Kantor Bupati Buton Tengah.

Jajaran Anggota DPRD Buton Tengah yang hadir dan menyaksikan acara sera terima jabatan Pj Bupati dan tamu undangan lainnya.

Berikutnya, kata Bobi, semangatnya dalam bekerja telah memajukan UMKM dan sektor ekonomi dan itu dapat lihat bersama dengan hadirnya Menteri Koperasi dan UKM di Kabupaten Buton Tengah.

Bobi pun mengapresiasi Pj Bupati Muhammad Yusup telah mampu mempromosikan tempat-tempat Pariwisata dan bahkan khas tenun masyarakat Buton Tengah sampai ke Amerika.

Tak hanya itu, lanjut dia, tradisi Festival Kande-Kande Tolandona hasil tindaklanjut Muhammad Yusup kini telah masuk kalender event wisata nasional dan telah dirayakan di Sangia Wambulu belum lama ini.

Tak sampai di situ, Bobi juga mengapresiasi program Pembangunan Muhammad Yusup, karena jalan poros Wamingkoli sampai Waburense tahun 2023 ini akan teraspal semua.

“Kami atas nama pimpinan dan anggota DPRD Buton Tengah mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Muhammad Yusup yang telah bekerja dan berfikir mencurahkan segala tenaga dalam kurung satu tahun memikirkan Buton Tengah ke arah lebih baik dari sebelumnya,” ucap Bobi Ertanto.

“Kepada Pj Bupati yang baru bapak Andi Muhammad Yusuf dapat melanjutkan apa yang dilakukan dan dilaksanakan oleh bapak Muhammad Yusup,” pungkasnya. *** (ADVERTORIAL)

Laporan : Ahmad Subarjo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini