Mandalapos.co.id, Anambas — Menjelang Ramadan, stok kebutuhan pokok di Kabupaten Kepulauan Anambas dipastikan masih aman.
Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro, Perdagangan, dan Perindustrian (DKUMPP) Kabupaten Kepulauan Anambas, Masykur, mengatakan, pihaknya sudah dari jauh hari berkoordinasi dengan pedagang dan distributor, agar ketersediaan bahan pokok tercukupi.
“Bahkan tim kami langsung turun kelapangan, mengecek harga biar tidak membebankan masyarakat yang ada di Kepulauan Anambas,” ujar Masykur yang dikonfirmasi mandalapos, Jum’at (1/4).
Tak hanya itu, Masykur mengaku pihaknya juga meminta kepada pedagang untuk menjual barang dengan harga sewajarnya.
Sementara mengenai barang yang kadaluarsa, dirinya bersyukur di Kepulauan Anambas sudah dilakukan pengecekan dan pemusnahan oleh Balai POM Batam, sehingga Anambas tak ada lagi peredaran barang kadaluarsa ini, begitu pula dengan bahan makanan yang mengandung formalin.
“Tidak ada, kami bersama Dinkes juga terus memantau, karena formalin barang yang dilarang dan sangat berbahaya,” ucapnya.
Ditemui terpisah, Ilyas salah satu pedagang sembako di Tarempa, mengatakan saat ini harga bahan pokok cukup stabil.
“ Stok nya ada, apalagi tranportasi laut agak lancar karena musim gelombang sudah tak ada. Pembelipun tidak ada yang mengeluh,” tutur Ilyas. ***Yahya