Mandalapos.co.id, Anambas – Kanit Samapta Polsek Siantan, Ipda Muslim, mewakili Kapolsek Siantan menjadi inspektur upacara di SMP Negeri 1 Siantan dalam rangka mengoptimalkan Operasi Patuh Seligi 2023, Senin (17/7/2023).
Selain Kanit Samapta, upacara tersebut juga dihadiri Bhabinkamtibmas Desa Sri Tanjung, Briptu Handa Putra Hutahean, Banit Propam Polsek Siantan, Bripda M. Alfallah, serta Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Siantan beserta jajaran.
Dalam amanatnya, Kanit Samapta Polsek Siantan, Ipda Muslim, mengucapkan terimakasih kepada Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Siantan dan semua majelis guru atas kerjasamanya dalam mendukung operasi terpusat yaitu Operasi Patuh Seligi 2023.
Ipda muslim juga memberikan beberapa poin imbauan kepada guru dan juga siswa SMPN 1 Siantan yakni,
1. Tidak boleh mengemudikan sepeda motor dibawah umur.
2. Tidak boleh mengendarai sepeda motor dengan berboncengan lebih dari 1 orang.
3. Tidak boleh melawan arus saat mengendarai kendaraan.
4. Wajib mengenakan safety belt saat mengendarai kendaraan bermotor roda empat/lebih.
5. Saat berkendara dengan sepeda motor wajib menggunakan helm SNI.
6. Saat berkendara tidak boleh dalam pengaruh alkohol.
7. Jangan menggunakan HP saat mengemudikan kendaraan bermotor.
Ipda Muslim juga berharap hubungan antara orang tua siswa/siswi dengan para guru berjalan dengan baik sehingga terbentuk suatu emosional yang erat. Ia juga meminta para guru dan orang tua siswa agar bisa mengontrol anaknya agar tidak terpengaruh dengan pergaulan bebas dan kenakalan remaja yang berujung rusaknya masa depan anak.***
***YAHYA