Pemdes Mulyasari Indramayu Bangun Jalan Pertanian, Kades: Menunjang Kesejahteraan

0
609

Mandalapos.co.id, Indramayu — Pembangunan infrastruktur terus dilakukan Pemerintah Desa Mulyasari, Kabupaten Indramayu, untuk mendukung kegiatan masyarakat. Salah satunya pembangunan jalan pertanian di Gang Holan, yang menuju ke persawahan masyarakat.

Jalan rabat beton dengan panjang sekitar 340 meter dan lebar 2 meter ini, digadang-gadang akan memudahkan akses warga ke persawahan, sehingga mobilitas pengangkutan hasil panen juga bisa lebih cepat dan lancar.

“Jelas tujuannya demi menunjang kesejahteraan masyarakat,” ujar Kades Mulyasari, Kasnita, Jumat (10/6).

Pembangunan jalan tersebut pun disambut gembira masyarakat Mulyasari khususnya petani. Pasalnya, pembangunan jalan itu sudah lama didambakan masyarakat, yang memang mayoritasnya menggantungkan hidup di sektor pertanian.

“Alhamdulillah jalan menuju sawah sudah tersambung dengan rabat beton yang lama,” tutur Kasnita.

Kasnita menjelaskan, pembangunan jalan pertanian tersebut merupakan wacana sejak tahun 2021 lalu, namun baru terealisasi di tahun anggaran 2022 menggunakan Dana Desa tahap 2.

“Kami pemerintah desa berharap masyarakat Mulyasari agar selalu merawat dengan baik jalan tersebut, supaya kuat dan awet tidak cepat rusak,” pesannya. ***Resman.S

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini