Mandalapos.co.id, Natuna — Pemerintah Kabupaten Natuna mendorong Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk belanja produk daerah melalui e-katalog lokal.
Hal itu dilakukan untuk memaksimalkan peningkatan penggunaan produk dalam negeri (P3DN) sebagai upaya dukungan terhadap pembangunan daerah yang berkelanjutan.
” P3DN merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mendorong masyarakat supaya menggunakan atau lebih cinta terhadap produk lokal khususnya Natuna,” tutur Asisten II Bidang Pemerintahan, Basri, saat memimpin rakor P3DN, Rabu (31/8) di Kantor Bupati Natuna.
Lanjut kata Basri, P3DN merupakan program dari Pemerintah pusat dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Untuk mencapai titik ini, sebut Basri, perlu adanya peran kerjasama dan dukungan dari para OPD di Natuna, hal tersebut demi kemajuan daerah.
Basri juga berharap, setiap kecamatan juga ikut berkomitmen membangun peningkatan penggunaan produk dalam negeri.
“Kalau bisa kita belanja produk lokal supaya UMKM di Kabupaten Natuna ini cepat bertumbuh, hal ini merupakan nasionalisme kita,” ujarnya. *** Zubadri