Mandalapos.co.id, Tubaba – Puluhan insan pers Tulang Bawang Barat yang tergabung pada Group Pers Tubaba Bersatu, menggelar rapat pemantapan aksi damai, Minggu (23/10).
Rapat sekaligus silaturahmi sesama insan pers itu dilaksanakan di kediaman Ahmad, Kabiro media Kejar Fakta Tubaba.
Banyak hal yang dibahas dan diperbincangkan dalam pertemuan itu, di antaranya mengenai agenda yang akan dilakukan mendatang yaitu aksi damai.
Aksi ini digelar bertujuan untuk meminta kejelasan anggaran kerjasama antara Pemkab Tubaba melalui Diskominfo dengan pihak perusahaan media.
Selain itu, para jurnalis tersebut juga akan meminta penjelasan terkait penggunaan anggaran fantastis sebesar Rp6,5 milyar untuk kerjasama dengan media massa.
Para pekerja pers di Tubaba itu juga meminta agar kerjasama publikasi media dengan Sekretariat DPRD tidak dijadikan satu dengan dapur anggaran diskominfo. ***Andi