mandalapos.co.id, Karimun – Calon Legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Kepri dari Partai Golkar, Samsul, optimis partainya meraih 2 kursi di DPRD Provinsi Kepri.
“Insya Allah kita tetap optimis Golkar meraih 2 kursi dari dapil 3 Kabupaten Karimun untuk duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Insya Allah jika Allah sudah berkehendak tiada yang mustahil,” ujar Caleg Golkar nomor urut 1 dari daerah pemilihan (Dapil) 3 Kabupaten Karimun itu, Jumat (1/3/2024) di kediamannya.
Berdasarkan data yang didapatkan dari website resmi KPU (kpu.go.id). Per tanggal 29 Februari 2024, data masuk untuk Pemilu Legislatif Provinsi Kepulauan Riau Dapil 3 Kabupaten Karimun, sudah mencapai 80,28 persen.
Menurut data tersebut, Partai Golkar sendiri meraih suara sah parpol sebesar 2.072. Sedangkan suara sah parpol dan caleg sebesar 24.782.
Berikut hasil perhitungan suara Caleg Partai Golkar dari Dapil 3 Provinsi Kepri, pada website KPU per tanggal 29 Februari 2024;
- SAMSUL, S.Sos.I : 5.569
- HJ. ROHANI, S.A.P : 7.911
- Drs. R. KAMARUDDIN, M.Si : 760
- AGUSTIAN ; 3.929
- DISWANDI, S.E : 257
- CHARLI DONNA S 4.318
*M.Saputra